Keindahan Empat Musim di Korea (Part 1)
Annyeonghaseyo~
Fiuhhh panas nya hari ini (-_-')\. huhuhu mungkin karena sedang musim gugur jadi terasa panas banget. Kalau musim gugur di Indonesia terasa sekali panasnya, bisa dibilang ini sih bukan musim gugur tapi musim panas. /('-_-')\ Oiya ngomong-ngomong tentang musim nih bagaimana yah kalau musim di Korea selatan.
Fiuhhh panas nya hari ini (-_-')\. huhuhu mungkin karena sedang musim gugur jadi terasa panas banget. Kalau musim gugur di Indonesia terasa sekali panasnya, bisa dibilang ini sih bukan musim gugur tapi musim panas. /('-_-')\ Oiya ngomong-ngomong tentang musim nih bagaimana yah kalau musim di Korea selatan.
Keindahan Empat Musim di Korea
Korea secara geografis terletak di zona iklim di
lintang tengah, sehingga memiliki empat musim yang berbeda. Secara umum, musim
semi jatuh pada bulan Maret sampai Mei, musim panas terjadi di bulan Juni
hingga Agustus, musim gugur jatuh pada bulan September hingga November, dan
musim dingin terjadi pada bulan Desember hingga Februari. Cuaca di musim semi
bersih dan kering karena pengaruh angin, sementara di musim panas cuacanya
panas dan lembab yang disebabkan oleh posisi Korea yang berada di tepi Pasifik
Utara . Pada musim dingin, tekanan kontinental yang tinggi memberikan udara
dingin dan cuaca yang kering.
= Musim Semi =
Musim
semi di Korea biasanya jatuh pada bulan Maret hingga Mei. Cuacanya yang hangat
menumbuhkan tunas rerumputan dan pepohonan. Walaupun demikian, temperatur di
musim semi kadang mengalami perbedaan suhu sehingga udaranya menjadi dingin.
Beranekaragam bunga berkembang sepanjang hangatnya cuaca musim semi, antara
lain : azaleas, forsythias, dan royal azaleas. Pada bulan April
hingga Mei, bunga-bungan bermekaran secara penuh sehingga menarik perhatian
orang-orang untuk mendaki gunung dan menikmati suasana taman. Di wilayah
pedesaan, musim semi adalah masa untuk memulai menanam padi dan kentang,
menabung benih sayuran dan kacang-kacangan, dan saatnya untuk memetik buah dari
pohon buah.
|
||||||||||
= Musim Panas =
Musim Panas dimulai pada bulan
Juni hingga Agustus, dan puncak musim panas adalah bulan Agustus dengan suhu sekitar
23 hingga 26 derajat celcius. Keringnya musim dingin dan musim semi seakan
menghilang selama musim panas tiba karena suhu musim panas sangat tinggi dan
lembab.
Cuaca musim panas umumnya
cukup pengap sehingga membuat perasaan tidak nyaman. Selama musim ini
penggunaan AC dan kipas angin meningkat. Cuaca sangat panas menjelang akhir
bulan Juli hingga akhir bulan Agustus. Seiring dengan tingkat kelembaban yang
tinggi, panas akan lebih terasa. Pada umumnya menjelang akhir bulan Juni
hingga pertengahan bulan Juli, Korea sudah memasuki musim hujan. Tidak terasa
terik panas di Korea selama musim hujan. Cuaca mendung berawan disertai hujan
hingga tiga minggu.
|
Frekuensi hujan disebut Jangma,
dan angin topan secara langsung bisa mengakibatkan kerusakan pada tanaman.
Pada musim panas, banyak terdapat buah-buahan di antaranya adalah buah
Semangka, Melon, buah Persik, dan juga terdapat banyak sayuran.
|
Selain itu, wilayah
pegunungan tertutup oleh tanaman hijau. Untuk menghindari teriknya panas
matahari, orang Korea biasanya pergi memanjat gunung, pergi ke pesisir
pantai, atau pergi ke daerah lembah untuk menikmati waktu liburan musim
Panas.
|
Wah udah panjang kyaknya (^o^)? yuk lanjut ke part selanjutnya. :D
Sources : http://www.visitkorea.or.id
Komentar
Posting Komentar